Milan - AC Milan akhirnya menggaet pemain baru. Klub yang sedang disoroti fansnya ini merekrut bek internasional Amerika Serikat yang tampil bagus di Piala Konfederasi bulan lalu, Oguchi Onyewu.
Bergabungnya pemain berusia 27 tahun itu telah diumumkan dalam situs resmi Milan, Selasa (7/7/2009) petang WIB. Ia diikat kontrak tiga tahun di San Siro.
Keuntungan Milan adalah Onyewu berstatus free transfer dari klub Standard Liege, sehingga tak perlu ongkos pindah. Juga ia memiliki paspor Belgia sehingga tidak dihitung sebagai pemain non-Uni Eropa, yang perekrutannya terbatas di Italia.
Keputusan Milan memboyong pemain bertubuh besar itu (tinggi 193 cm) dinilai tepat. Mereka sudah lama dipandang perlu meremajakan lini belakangnya.
Boleh jadi, idealnya Onyewu akan sering berduet dengan Thiago Silva di sentral pertahanan, karena Alessandro Nesta dan Kakha Kaladze rentan cedera.
Juga, mereka sedikitnya meredam kemarahan sebagian tifosinya, terutama ratusan orang yang melakukan demonstrasi pada sesi latihan pertama kemarin. Mereka memprotes kebijakan klub yang sudah menjual Kaka dengan harga tinggi, tapi belum juga mencari pemain baru.
Sejauh ini mereka kerap diberitakan ingin mencari penyerang dan sudah membidik beberapa nama beken seperti Klaas Jan Huntelaar, Luis Fabiano, Emmanuel Adebayor, dan Edin Dzeko. Tapi sampai kini belum ada yang berhasil.
Onyewu sudah menimba pengalaman bermain di Eropa sejak 2002 bersama klub Prancis, Metz. Ia juga pernah menjajal Liga Inggris saat dipinjamkan Standard Liege ke Newcastle United di tahun 2007. Di level internasional, pemain keturunan Nigeria itu sudah mengantongi 45 caps dan mencetak lima gol.
Sumber Detiksport
Selamat Datang
BRAVO ROSSONERI!!!!
FORZA MILAN!!!
Milan Jersey
Arsip Blog
-
▼
2009
(275)
-
▼
Juli
(31)
- Milan Dikalah Boca Lewat Adu Penalti
- Inilah Periode Terburuk Milan
- Video Pertandingan Munich vs Milan 4-1
- Audi Cup - Milan Dibantai Munich 4-1
- Milan Tolak Tawaran Chelsea Untuk Pirlo
- Buy Ticket Online at Acheapseat.com
- Berlusconi Ingin Remajakan Milan
- Dzeko Masih Bermimpi Gabung Milan
- The Reasons Why PKR is Going up so Fast
- Leonardo Inginkan Huntelaar
- Video Milan vs Inter 0-2, Milan Kalah Terusss
- Pato Tak Ingin Jadi Penyerang Tengah
- Milan Kalah Lagi dari Chealsea 2-1
- Kiat Dinho Jadi Tumpuan Milan
- Club America Kalahkan Milan 2-1
- Milan Ditahan Galaxy 2-2
- Milan Gagal Dapatkan Fabiano
- Borriello Warisi Nomor 22 Milik Kaka
- Ronaldinho Berjanji Tutupi Kepergian Kaka
- Fabiano Semakin Dekat ke Milan
- Leonardo Start Bagus, Pippo Dua Gol
- Tawaran buat Fabiano Dinaikkan
- Inzaghi Masih Lapar Akan Kesuksesan
- Pato Nikahi Aktris Brasil
- Fabiano Harapan Terakhir Milan
- Oguchi Onyewu Pemain Baru AC Milan
- Ambrosini Kapten Baru AC Milan
- Pirlo Tetap di Milan
- Dinho Belum Tentu Starter Setelah Kaka Pergi
- Rp 284 Miliar Tawaran Milan Buat Fabiano
- Fabiano dan Huntelaar Alternatif Pengganti Dzeko
-
▼
Juli
(31)
Tinggalkan Pesan
Selasa, Juli 07, 2009
Oguchi Onyewu Pemain Baru AC Milan
Labels: Oguchi Onyewu, Transfer Pemain
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Info selengkapnya di >> XAMthone Plus
Jadwal AC Milan
Tunggu update siaran langsung di KompasTV
3 comments:
Wah belum kenal neh ama pemain ini, maklum jarang nonton MLS. Mudah2an paten lah. Bravo Milan
Ndak apa lah meskipun beli pemain tidak terkenal asal muda aja..udah barokokok semua tuh backnya milan
saat'y jaya ...
Posting Komentar