Rabu, Juli 29, 2009

Berlusconi Ingin Remajakan Milan

Milan - Silvio Berlusconi menyadari skuad yang dimiliki AC Milan saat ini sudah terlalu uzur. Oleh karenanya ia berniat untuk mulai meremajakan skuad Rossoneri.

Salah satu caranya adalah dengan mendatangkan pemain-pemain yang berusia di bawah 30 tahun dalam bursa transfer. Kebijakan ini sebenarnya telah dimulai musim lalu ketika Milan membeli Mathieu Flamini.

Pada bursa transfer musim panas ini, Milan baru mendatangkan Oguchi Onyewu. Umur bek berpaspor Amerika Serikat itu juga sesuai dengan kebijakan Berlusconi karena baru berusia 27 tahun.

Namun demikian, pasca-pembelian Onyewu, Berlusconi menurunkan lagi target umur si pemain yang diincar. "Kami ingin mencari pemain yang berusia di bawah 23 tahun," ucapnya kepada kantor berita ANSA.

Terakhir pelatih Milan, Leonardo, mengatakan bahwa skuadnya butuh satu orang bek dan satu orang penyerang. Adakah bek atau penyerang yang sesuai dengan kriteria umur tersebut.

Satu nama, yakni Giuseppe Rossi, cocok lantaran baru berusia 22 tahun. Transfernya sempat diumumkan di situs resmi Milan, tetapi hilang beberapa saat kemudian. Akhirnya hal ini malah menimbulkan misteri; benarkah Rossi menjadi incaran Milan.

Satu nama lain, yakni Klaas-Jan Huntelaar, telah berusia 25 tahun. Tetapi selama ini kabar pendekatan Milan terhadapnya justru lebih kencang daripada soal Rossi.

Sumber : Detiksport


1 comments:

siuma mengatakan...

ya sudah rombak sekalian. nesta 33 tahun, seedorf 33 tahun, inzaghi 36 tahun dan pemain muda andrea pirlo 32 tahun (pemain muda he he)


Info selengkapnya di >> XAMthone Plus

Jadwal AC Milan

Tunggu update siaran langsung di KompasTV

Video Terakhir

AC Milan vs Lazio 3-1

Pengikut

Informasi Menarik

Template by - Abdul Munir - 2008 - layout4all