Rabu, Juni 24, 2009

Jika ke Italia, Cesc Pilih Milan

London - Ramai dikabarkan bakal pulang ke Barcelona dan jadi incaran Real Madrid, Cesc Fabregas justru membuat pernyataan mengejutkan. Dia mengaku akan memilih AC Milan, andai suatu saat nanti berkarir di Italia.

Seberapa tinggi tingkat keseriusan Cesc soal pernyataan tersebut mungkin bisa dipertanyakam. Yang jelas komentar tersebut keluar langsung dari mulut pemuda Spanyol itu, dan bukan dari sang agen.

"Jika saya pindah ke Italia, Milan adalah klub yang ingin saya bela. Dalam hidup Anda tak pernah akan tahu apa yang akan terjadi," ungkap Fabregas salam wawancaranya dengan RAI seperti diberitakan Channel4.

Ini jelas jadi kabar sangat bagus buat Rossoneri, setelah sebelumnya Luis Fabiano juga menyatakan ketertarikannya berseragam Merah-Hitam. Pesepakbola 22 tahun itu bisa jadi pengganti sepadan jika Milan benar-benar melepas Andrea Pirlo ke Chelsea.

Milan mungkin bisa menanggapi dengan serius pernyataan Fabregas tersebut, tentunya jika Arsenal menyodorkan harga yang sesuai mengingat klub milik Silvio Berlusconi itu tengah diterpa masalah keuangan. Dari penjualan Kaka ke Real Madrid, Diavolo Rosso masih memiliki dana segar sejumlah 56 juta poundsterling.

Masuknya Fabregas ke San Siro juga sejalan dengan program baru pelatih Leonardo, yang ingin meremajakan skuadnya untuk musim depan. Bagaimana, Milan?

Sumber : Detiksport




0 comments:


Info selengkapnya di >> XAMthone Plus

Jadwal AC Milan

Tunggu update siaran langsung di KompasTV

Video Terakhir

AC Milan vs Lazio 3-1

Pengikut

Informasi Menarik

Template by - Abdul Munir - 2008 - layout4all