Parma - Alih-alih menempel Inter Milan di puncak klasemen, AC Milan justru bertekuk lutut 0-1 saat menyambangi Parma. Penderitaan Rossoneri bertambah menyusul kartu merah yang diterima Andrea Pirlo.
Di Stadion Stadio Ennio Tardini, Kamis (25/3/2010) dinihari WIB Milan layak menyesali kekalahan yang mereka derita. Mendominasi penguasaan bola, gawang Rossoneri jebol oleh Valeri Bojinov saat laga masuk menit 90.
Tak lama berselang penderitaan tim tamu justru bertambah setelah wasit memberi kartu merah langsung pada Pirlo. Sang pengadil mengusir Pirlo akibat keisengannya melanggar lawan dalam posisi tanpa bola.
Kekalahan ini membuat jarak Milan dengan Inter di posisi teratas kembali ke selisih empat poin, 56 berbanding 63. Pada laga lain di Giuseppe Meazza, Nerazzurri justru memetik kemenangan meyakinkan dengan skor 3-0 atas Livorno.
Di klasemen sementara, posisi anak didik Leonardo kini turun ke urutan tiga setelah digusur AS Roma. Memetik kemenangan 2-0 atas Bologna, Francesco Totti cs kini meyamai perolehan poin Milan, namun lebih unggul dalam produktivitas.
Jalannya pertandingan
Baru dua menit laga berjalan, Parma langsung mendapat peluang matang membuat gol. Tembakan keras Hernan Crespo dalam dalam kotak penalti membentur mistar gawang Cristian Abiatti.
Tekanan tuan rumah berlanjut melalui tandukan Alessandro Lucarelli yang melayang tipis di atas sasaran saat menyambut umpan diagonal dari sisi kiri.
Milan baru menciptakan kesempatan pertamanya di menit 18 melalui aksi akrobat Clarence Seedorf membelokkan umpan Ronaldinho. Namun peluang tersebut terbuang percuma karena sepakan Mathieu Flamini yang menusuk masuk dari sisi kanan masih melayang tinggi.
Tak lama berselang gelandang asal Prancis itu kembali mencoba peruntungannya melalui sepakan jarak jauh. Namun hasilnya tak berbeda karena si kulit bundar melayang tinggi di atas gawang Parma yang dikawal Antonio Mirante.
Selanjutnya Rossoneri tampil dominan dengan mendominasi penguasaan bola. Namun keunggulan tersebut tak bisa dilanjutkan dengan menciptakan peluang atau membuka keunggulan. Bahkan hingga turun minum tim tamu gagal mencatatkan shot on goal.
Di awal babak kedua Milan tampil lebih agresif. Beberapa kesempatan membuka keunggulan datang dari Ronaldinho dan Marco Borriello meski keduanya tetap gagal menjebol gawang tuan rumah.
Leonardo memasukkan Filippo Inzaghi dan menarik keluar Borriello di menit 65. Keputusan tersebut sepertinya akan tepat saat Si Kurus langsung membuat panik barisan belakang Parma saat dia dapat umpan terobosan dari Ronaldinho. Namun Super Pippo tak bisa berbuat banyak karena Antonio Mirante mengawalnya dengan sangat baik.
Demi memaksakan kemenangan, satu striker lain dimasukkan Leonardo. Menggantikan Genaro Gattuso, Jan-Klaas Huntelaar masuk ke dalam lapangan.
Namun gawang Milan justru kebobolan saat pertandingan masuk menit 90. Berusaha membuang bola, tendangan Abiatti yang tak terlalu kencang justru jatuh ke kaki pemain Parma. Tendangan keras Morrone melanjutkan skenario tersebut memang berhasil ditepis Abiatti.
Namun bola yang diblok kiper Italia itu tak beranjak jauh dari muka gawang. Hal mana membuat Bojinov dengan mudah menceploskannya bola ke dalam gawang dari jarak yang sangat dekat.
Beberapa menit berselang Pirlo mendapat kartu merah langsung dari wasit. Dia diusir akibat keisengannya melanggar lawan dalam posisi tanpa bola.
Susunan Pemain
Parma: Mirante; Zenoni, Paci, Zaccardo, Lucarelli; Valiani, Morrone, Galloppa; Jimenez (Antontelli 85); Crespo (Bojinov 74), Biabiany
Milan: Abbiati; Zambrotta (Abate 59), Thiago Silva, Favalli, Antonini; Gattuso (Huntelaar 74), Pirlo, Flamini; Seedorf, Ronaldinho; Borriello (Inzaghi 65)
Sumber: Detiksport
Selamat Datang
BRAVO ROSSONERI!!!!
FORZA MILAN!!!
Milan Jersey
Arsip Blog
-
▼
2010
(202)
-
▼
Maret
(27)
- Leonardo: Milan Masih Favorit
- Have Some Fun in Online Casinos USA
- Video Pertandingan AC Milan vs Lazio 1-1 (29 Maret...
- Milan Makin Tercecer Karena Ditahan Lazio 1-1
- Video Pertandingan Parma vs AC Milan 1-0 (24 Maret...
- Milan Ditundukkan Parma 1-0
- Cedera Robek Otot Paha, Pato Menepi Lagi
- Video Pertantingan AC Milan vs Napoli 1-1 (21 Mare...
- Diimbangi Napoli 1-1, Milan Gagal Salip Inter
- Hasil Undian Babak Delapan Besar Liga Champions 20...
- It is All You Need for Sports Betting
- Nesta Syukuri Kelolosan Inter
- Only-Best-Casinos Online Guide
- Beckham Positif Soal Penyembuhannya
- Operasi Beckham Berjalan Lancar
- Mimpi Beckham Buyar Karena Cedera Parah
- Video Pertantingan AC Milan vs Chievo Verona 1-0 (...
- Milan Menang 1-0 Atas Chievo Berkat Gol Telat Seedorf
- Kekalahan Inter Tak Berarti buat Leo
- Nesta Bisa Absen Sampai Akhir Musim
- Video Pertandingan MU vs AC Milan 4-0 di Liga Cham...
- MU Hentikan Milan 4-0 Di Old Ttafford
- 'Kandang Setan' Tak Angker, Milan Bisa Berharap
- Video Pertandingan AS Roma vs AC Milan 0-0 (7 Mare...
- Roma Tahan Milan Tanpa Gol
- Balotelli Dirayu ke Milan
- Milan Bidik Scudetto Dari Olimpico
-
▼
Maret
(27)
Tinggalkan Pesan
Kamis, Maret 25, 2010
Milan Ditundukkan Parma 1-0
Labels: Hasil Pertandingan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Info selengkapnya di >> XAMthone Plus
Jadwal AC Milan
Tunggu update siaran langsung di KompasTV
0 comments:
Posting Komentar