Milan - Alberto Aquilani kini sudah resmi jadi pemain AC Milan. Il Diavolo Rosso mendatangkan pemain berusia 27 tahun ini dengan status pinjaman dari Liverpool.
Kesepakatan peminjaman ini diumumkan oleh Liverpool di situs resminya. Meski melepas Aquilani dengan status pinjaman, The Reds tetap memberi opsi kepada Rossoneri untuk membeli mantan gelandang AS Roma itu, yang diperkirakan berharga sekitar 6 juta euro.
"Liverpool FC sudah mencapai kesepakatan untuk Alberto Aquilani untuk bergabung ke AC Milan dengan status pinjaman selama satu musim. Kesepakatan ini termasuk pilihan untuk mempermanenkannya." demikian keterangan Liverpool.
Direktur sepakbola Liverpool, Damien Comolli, berharap Aquilani bisa sukses di Milan.
"Sepanjang seluruh proses, satu-satunya keinginan dia adalah untuk bermain sepakbola dan dia mengutamakan hal ini di atas pertimbangan-pertimbangan lain dan dengan biaya pribadi untuk dirinya sendiri," ujar Comolli.
"Kami berharap dia sukses pada musim mendatang," katanya.
Aquilani dikabarkan akan menerima gaji sebesar 2 juta euro pada musim pertamanya di Milan. Kalau masih bertahan di Milan pada musim berikutnya, gajinya akan naik menjadi 2,5 juta euro.
Sumber: Detiksport
Selamat Datang
BRAVO ROSSONERI!!!!
FORZA MILAN!!!
Milan Jersey
Arsip Blog
-
▼
2011
(132)
-
▼
Agustus
(7)
- Drawing Liga Champions 2011-2012- Barca dan Milan ...
- Aquilani Resmi Gabung Milan
- Video Pertandingan AC Milan vs Juventus 2-1 (Trofe...
- Tundukkan Juve 2-1, Milan Juara Trofeo Berlusconi
- Video Pertandingan AC Milan vs Inter 2-1 (Piala Su...
- AC Milan Kalahkan Inter Milan 2-1 di Piala Super I...
- Milan-Fiorentina Negosiasikan Montolivo
-
▼
Agustus
(7)
Tinggalkan Pesan
Kamis, Agustus 25, 2011
Aquilani Resmi Gabung Milan
Labels: Transfer Pemain
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Info selengkapnya di >> XAMthone Plus
Jadwal AC Milan
Tunggu update siaran langsung di KompasTV
1 comments:
Mm, aqulani bakal bisa gantiin Mr. Pirlo gak y...tp hrs diakui Mr. transfer milan ok nego2nya dpt pemain harga murah. Forza Milan
Posting Komentar